Karang Taruna Buton Gelar Workshop Kepemudaan

Workshop Kepemudaan Karang Taruna Kabupaten Buton di Aula SMPN 7 Buton, Sabtu (Desember 5, 2020). (Foto: SURUMBA.com)

SURUMBA.com - Dalam rangka menumbuh kembangkan jiwa kewirausahaan dan penyadaran wawasan kebangsaan, Karang Taruna Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, menggelar workshop kepemudaan di Aula SMPN 7 Buton, Sabtu (Desember 5, 2020). 

Kegiatan yang dibuka Sekda Buton La Ode Zilfar Djafar ini diikuti 100 lebih peserta dari perwakilan pengurus karang taruna tingkat kecamatan dan desa/kelurahan se Kabupaten Buton.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Buton, Nanang Lakaungge, melalui Ketua Panitia Workshop, Ganirudin mengatakan, tema  workshop adalah "Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan dan Penyadaran Wawasan Kebangsaan Bagi Anggota Karang Taruna Tingkat Kabupaten Buton Tahun 2020". Olehnya sebagai pemateri pihaknya mengundang Dandim 1413 Buton, Letkol Inf Arif Kurniawan, Kapolres Buton AKBP Gunarko, Kajari Buton, Wiranto, Ketua DPRD Buton, Hariasi, serta sejumlah Kepala OPD Pemkab Buton.

Menurut Ganirudin, workshop ini bertujuan untuk memberikan semangat jiwa wirausaha pemuda yang dikuatkan dengan wawasan kebangsaan supaya generasi muda Buton terkhusus pengurus Karang Taruna lebih cinta lagi kepada bangsa dan negara.

"Semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak positif khususnya bagi kader Karang Taruna di seluruh wilayah kecamatan Kabupaten Buton," ucapnya.

Dia berharap, workshop ini dapat memberi nilai manfaat bagi seluruh peserta yang hadir dan menerapakan apa yang telah didapat di lingkungan masing-masing. 

"Dalam era milenial sekarang Karang Taruna harus selalu mempersiapkan diri. Harus mampu meningkatkan motivasi, berkeasi dan berkarya serta memberi manfaat kepada masyarakat. Makanya kita juga harapkan kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan ke depannya," tandas Ganiruddin. (man)

Bagikan:

ARTIKEL TERKAIT

POPULER

Bupati Buton Hadiri Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2024, Fokus pada Transparansi dan Dampak Nyata Adm 17-04-2025 | 11:55AM