Babinsa Koramil 1413-03/Kapontori Edukasi Manfaat Vaksin Covid-19 di Pasar

Babinsa Koramil 1413-03/Kapontori memberikan edikasi manfaat vaksin Covid-19 kepada pedagang dan pengunjung pasar tradisional di Kelurahan Watumotobe, Kecamatan Kapontori, Kamis (Januari 28, 2021). (Foto: Ist)

SURUMBA.com - Babinsa Koramil 1413-03/Kapontori yakin Serma Saharudi, Sertu Muhtar, dan Serda Amirudin Atu, menggelar sosialisasi penerapan protokol kesehatan (Prokes) sekaligus melakukan edukasi manfaat vaksin Covid-19 kepada pedagang dan pengunjung pasar tradisional Kapontori di Kelurahan Watumotobe, Kecamatan Kapontori, Kamis (Januari 28, 2021).

Adapun imbauan mereka dalam sosialisasi ini ada tiga hal penting, yakni:

  1. Masyarakat diminta untuk tetap mengikuti imbauan pemerintah tentang protokol kesehatan Covid 10 dengan cara memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, dan menjaga jarak (3M).
  2. Disamping 3M, masyarakat juga diminta untuk menghindari kerumunan. Kemudian jika bepergian jangan lupa membawa hand sanitizer.
  3. Pelaksanaan vaksin Covid-19 akan dilaksanakan dalam waktu dekat sehingga masyarakat diajak untuk bersama-sama mensukseskan program pemerintah.

Sosialisasi yang dilakukan Babinsa Koramil 1413-03/Kapontori ini merupakan bagian dari intruksi Pandam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Sumangerukka SE MM, supaya seluruh prajuri di wilayah Kodam Hasanuddin dapat pro aktif mengingatkan masyarakat akan pentingnya penegakan Prokes serta memberikan edukasi manfaat vaksin Covid-19.

Dengan demikian, masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir untuk divaksin dan jangan mudah percaya dengan berita-berita tentang bahaya vaksin Covid-19 yang beredar di media sosial. (din)

Bagikan:

ARTIKEL TERKAIT

POPULER

Bupati Buton Hadiri Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2024, Fokus pada Transparansi dan Dampak Nyata Adm 17-04-2025 | 11:55AM