SURUMBA.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Buton akan menyasar pelajar SMP dan SMA dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinkes Kabupaten Buton, Alimani mengatakan, program vaksinasi untuk anak sekolah sesuai dengan arahan Dinkes Sulawesi Tenggara (Sultra).
“Vaksinasi pelajar SMP dan SMA ini menjadi prioritas vaksinasi pada tahap selanjutnya,” ujarnya.
Menurutnya, sebelum dilaksanakan Vaksinasi untuk anak sekolah terlebih dahulu diawali dengan sosialisasi. Hal ini sesuai arahan dari Dinkes Sultra juga.
“Dalam minggu ini sudah harus sosialisasi kepada orang tua siswa maupun siswa itu sendiri. Kebetulan sudah ada arahan dari Dinas Kesehatan Provinsi,” ujarnya.
Alimani menjelaskan, ketersediaan vaksin sampai dengan awal Agustus 2021 sebanyak 195 vial. Vaksin ini diprioritaskan untuk dosis kedua. Adapun untuk anak sekolah akan mendapatkan tambahan dari Pemprov Sultra.
Dia mengimbau masyarakat agar menyukseskan program vaksinasi.
“Janganlah program vaksin ini menjadi sebuah tekanan, tetapi ini merupakan sesuatu kebutuhan untuk melindungi diri dan keluarga,” tutupnya. (din)