SURUMBA.com - Bupati Buton Selatan (Busel), La Ode Arusani, menyambangi Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Buton Ledrik V.M Takaedengan, di Pasarwajo, Selasa (September 28, 2021).
Dalam kunjungannya tersebut, Bupati Arusani dan Kajari Ledrik V.M Takaedengan membangun sinergi dalam mencegah tindak pidana korupsi (tipikor) di Wilayah Kabupaten Busel.
Pertemuan tersebut merupakan kunjungan balasan setelah sebelumnya Kajari Buton yang menyambangi Kantor Bupati Buton Selatan di Batauga.
Selain Kajari Buton, ikut menerima kedatangan Bupati Buton Selatan tersebut Kasidatun Kejari Buton Muh. Afif Perwiratama P, Kasubagbin Kejari Buton La Ode Afan.
"Tujuan pertemuan tersebut guna membangun komunikasi khususnya dalam mencegah terjadinya tipikor di wilayah Busel," kata Kajari Ledrik V.M Takaedengan.
Tak lupa, Kajari Buton bersama para Kasi dan personil lainnya mengucapkan terimakasih atas kunjungan kerja Bupati Busel tersebut. (din)