Kejari Buton Bidik Dugaan Korupsi Proyek Jaringan Pipa di Buteng

Ilustrasi. (Foto: Ist)

SURUMBA.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Buton tengah membidik kasus dugaan korupsi baru. Kasus ini terkait proyek pemasangan jaringan pipa PDAM di Kecamatan Talaga Raya dan Kecamatan Mawasangka Tengah, Kabupaten Buton Tengah (Buteng), dengan total nilai proyek sebesar Rp 12 miliar.

Berdasarkan hasil penyelidikan Intelijen Kejari Buton, perkiraan kerugian negara yang ditimbulkan atas proyek tersebut lebih kurang sebesar Rp 3 miliar. Olehnya, kasus ini sekarang sudah dilimpahkan ke Seksi Pidana Khusus (Pidsus) untuk penyelidikan lebih lanjut.

"Indikasi kerugian negara lebih kurang sebesar 3 miliar. Kita sudah tingkatkan dari penyelidikan Intel ke penyelidikan Pidana Khusus," ungkap Kasi Intelijen Kejari Buton, Karimuddin, di ruang kerjanya, Senin (Januari 17, 2021).

Menurut Karimuddin, mega proyek pemasangan jaringan air bersih itu menggunakan anggaran penyertaan modal ke PDAM Buteng dari APBD Buteng tahun 2020. Hanya saja, yang disorot adalah proses jalannya proyek hingga selesai. Sebab, selain dinilai tidak layak fungsi, ditemukan pula adanya hutang sebanyak miliaran rupiah sementara dalam pertanggungjawaban anggaran proyek sudah tersisa nol rupiah.

"Anggaran untuk pipa itu kan 12 miliar. Pada pertanggungjawaban juga begitu sudah terpakai habis, selesai. Tapi kok masih ada utang. Dia lari ke mana itu anggaran sebenarnya. Ini yang mau kita gali," ujarnya.

Selain itu, dia menjelaskan, dalam proses pengerjaannya proyek ini dilakukan secara swakelola oleh PDAM Buteng. Tak ada lelang tender. Tidak ada juga Konsultan, PPK hingga KPA nya. Yang ada hanya pengawas internal dari salah satu instansi di Pemda Buteng.

"Punya keahlian atau tidak pengawas internal itu, kita belum tau juga. Nanti kita lihat diproses lebih lanjut," katanya.

Kejari Buton sejauh ini sudah memeriksa belasan saksi. Penentuan tersangka akan dilakukan setelah kasus ditingkatkan ke tahap penyidikan.

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada yang dapat dikonfirmasi dari pihak PDAM Buteng. (man)

Bagikan:

ARTIKEL TERKAIT

POPULER

Bupati Buton Sambut Kunjungan Tim BPK RI Sultra, Tegaskan Komitmen Transparansi Keuangan Daerah Adm 17-04-2025 | 12:02PM