Positif Covid-19 Bertambah Dua, Dari Wabula dan Wolowa

dr Hayun. (Foto: SURUMBA.com)

SURUMBA.com - Kasus positif Covid-19 Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, bertambah lagi dua orang, Rabu 8 Juli 2020.

Keduanya merupakan laki-laki umur 43 dan 34 tahun. Asalnya dari Kecamatan Wabula dan Wolowa.

"Hari ini kita mendapatkan tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak dua orang. Pertama laki-laki umur 43 tahun, kedua laki-laki umur 34 tahun," kata Jubir Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Buton, dr Hayun, dalam konferensi pers di Kantor Bupati Buton.

Kedua pasien sebelum dinyatakan positif Covid-19 pernah berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) yang dirawat di RSUD Buton. Keluhannya sama-sama mengalami gangguan pernafasan.

Mengenai riwayat kontak, salah satunya sporadis, sedangkan seorangnya lagi pernah melakukan perjalanan.

Kendati telah positif corona, Hayun mengaku kedua pasien sekarang sudah dalam kondisi baik. Bahkan telah diperbolehkan pulang sejak hasil swab tes belum keluar.

"Kondisi keduanya sekarang sudah sehat. Dipulangkan karena sudah membaik. Waktu itu swabnya belum keluar. Jadi semua semua pasien yang pulang dengan kecurigaan Covid-19 itu kita hanya merawat mereka pada saat keluhan ada sakit. Namun ketika sudah tak ada keluhan kita pulangkan dan kita nasehati untuk tetap di rumah sampai keluar hasil swabnya," katanya.

Pada kesempatan itu Hayun tak lupa mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Buton untuk tetap mematuhi protokol kesehatan terutama menjaga jarak, senantiasi memakai masker, dan sering cuci tangan. "Kemudian sebisa mungkin untuk menghindari tempat keramaian," pintanya.

Sekedar diketahui, dengan bertambahnya dua positif baru maka total positif Covid-19 Kabuten Buton sekarang berjumlah 58 orang. Rinciannya 19 sembuh, 36 dalam perawatan, dan 3 meninggal dunia. (man)

Bagikan:

ARTIKEL TERKAIT

POPULER

Bupati Buton Sambut Kunjungan Tim BPK RI Sultra, Tegaskan Komitmen Transparansi Keuangan Daerah Adm 17-04-2025 | 12:02PM