SURUMBA.com - Raimuna Daerah III Sulawesi Tenggara Tahun 2022, 15 Kwartir Cabang Gerakan Pramuka se-Sultra mengadakan perkemahan di Bumi Perkemahan Samparona, Kota Baubau, Senin (17/10/2022).
Giat yang dibuka secara resmi oleh Gubernur Sultra yang diwakili Staf Ahli Gubernur Sultra Bidang SDM dan Kemasyarakatan, H Abdul Rahim itu, turut hadir sejumlah Kepala Daerah se-Sultra, Forkopimda Sultra dan Forkopimda Kota Baubau.
“Saya merasa bersyukur karena Kwarcab Buton ikut berpartisipasi dalam Raimuna Daerah III di Bumi Perkemahan Samparona, Kota Baubau,” kata Pj Bupati Buton, Basiran.
Orang nomor satu di Buton itu tak lupa peninjauan kelayakan tenda pramuka putra putri kontingen Kabupaten Buton.
“Kontingen pramuka putri dan putra masing-masing 8 orang, sehingga total 16 orang. Saya sudah berkunjung di kemahnya, Saya perhatikan kemahnya juga cukup representatif, tidak akan menyulitkan mereka pada saat menjalani kegiatan dalam Raimuna tersebut,” tuturnya.
Basiran menyebut, Raimuna Daerah merupakan bagian pembinaan generasi muda Kabupaten Buton.
"Semoga dengan adanya Raimuna ini akan membangkitkan kembali kegiatan-kegiatan kepramukaan di Kabupaten Buton. Khusus kepada Kwarcab Kabupaten Buton agar menjadi perhatian untuk mengadakan kegiatan yang tampak di Kabupaten Buton ke depannya," tandasnya. (Din)